Kocak! Viral Video Anjing Rebut Mic Reporter saat Sedang Live


Berita Terkini - Aksi seekor anjing peliharaan yang merebut mikrofon reporter menjadi viral di media sosial. Binatang kaki empat itu sukses menghibur hati warganet usai menyerebot mikrofon saat siaran langsung di Rusia.

Video itu menjadi viral di Twitter setelah Reporter Ali Özkök mengunggahnya di situs mirco-blogging yang menyoroti gangguan siaran live tersebut. Setidaknya video telah mendapatkan lebih dari 88 ribu retweet, 381 tanda like dan disaksikan lebih dari 10 juta kali.

Menyadur dari Indiana Times, insiden diawali ketika jurnalis Nadezhda Serezhkina dari Mir TV sedang membawakan acara secara live. Ia sedang memberi tahu pemirsa tentang ramalan cuaca untuk beberapa hari mendatang.

Tiba-tiba, seekor anjing berjenis golden retriever menerobos masuk dalam tayangan. Anjing itu rupanya tertarik dengan mikrofon yang dipegang oleh Serezhkina dan langsung merebutnya.

Semakin kocak, anjing itu langsung melarikan diri. Reporter wanita itu secara spontan langsung mengejar sang anjing.

Aksi kejar-kejaran itu terekam oleh juru kamera yang terus mengikuti arah larinya Serezhkina. Siaran sama sekali tidak terputus meskipun sang reporter terlihat frustasi mengejar anjing dan mikrofonnya.

Sontak, pemirsa dapat melihat seluruh kejadian lucu dari awal sampai akhir. Video ini kemudian meledak di media sosial dan banjir pujian dari warganet.

"Tolong biarkan kejadian ini menimpa dalam karier saya," harap warganet.

"Mic itu terlihat seperti permen lolipop. Siapa yang bisa menyalahkan aksi anjing menggemaskan itu?," canda warganet lainnya.

"Saya suka melihat bagaimana juru kamera terus merekam dan pembawa berita stasiun menutup ceritanya. Profesi jurnalis sejati," tambah warganet.

"Ini acara televisi yang bagus," puji warganet lainnya.

Pada akhirnya, presenter di studio mencoba menyelamatkan situasi kacau ini. Hal ini dilakukan dengan memberi tahu pemirsa bahwa mereka telah kehilangan koneksi ke koresponden dan akan segera kembali.

Dikabarkan reporter berhasil menangkap anjing itu dan mengambil mikrofonnya setelah beberapa saat. Reporter memberi tahu pemirsa bahwa anjing itu menggigit satu atau dua mikrofon, tetapi anjing tidak terluka.

Menurut saluran berita, anjing pencuri acara itu bernama Martin. Ia bahkan bergabung dengan Serezhkina di kemudian hari dalam siarannya.

Video yang menjadi viral di Twitter ini dapat disaksikan di sini.

No comments

Powered by Blogger.
------------------------------