Viral Foto Brigadir J Menyetrika Seragam Sekolah Milik Anak Ferdy Sambo, Netizen Dibuat Geram: Itu Ajudan atau ART?
Berita Online - Viral sebuah foto yang memperlihatkan mendiang Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J tengan menyetrika baju seragam sekolah milik anak tersangka Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi.
Foto itu dibagikan oleh akun Twitter jurnalis Aiman Wicaksono @AimanWitjaksono.
"Secara #eksklusif, saya mendapat foto sebuah kegiatan yang Yosua lakukan ketika berada di Magelang, di rumah Ferdy Sambo," tulis caption pada foto yang diunggah Aiman tersebut.
"Foto ini diambil oleh Putri Sambo dan dikirim kepada adik Yosua yang bernama Reza," tambah Aiman.
Dijelaskan Aiman pada tweet selanjutnya, "Foto tersebut memperlihatkan Yosua yang tengah menyetrika sebuah seragam sekolah milik anak Sambo, di sebuah kamar yang diduga merupakan kamar tidur yang dipakai Yosua selama di Magelang,"
"Lihat abang kau ini rajin sekali multitalenta luas sekali sampai bingung mau kasih gaji berapa, kamu nggak datang ke sini bantuin abang kamu?"
"Itulah isi pesan yang dikirim Putri Sambo beserta foto Yosua ketika di Magelang kepada adik Yosua yang juga seorang anggota Polri,"
Unggahan foto ini pun membuat netizen begitu berang. Mereka mengeluarkan cacian dan makian yang ditujukan kepada tersangka Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi
"Apakah semua pejabat polri dpt fasilitas seperti ini?" tanya salah satu netizen.
"Sedih sekali lihat foto ini, orang sehat bugar tidak kurang suatu apapun selang beberapa hari mati terbunuh," timpal akun lainnya.
"Ini ajudan?? Dia nyeterika pakaian anak nya Sambo? Astaga"
"Ini menyetrika baju keluarga atasan apakah bagian dari pengembangan karir di Polri?" tambah akun lainnya.
"Di gaji negara kerja hanya untuk ngabdi pada kepentingan peribadi,"
Post a Comment